Saturday 27th April 2024

RS Parindu Adakan Baksos Bibir Sumbing Gratis.

 


Parindu,Tangkalnews.com-Rumah Sakit Parindu PT KMN kecamatan tayan hulu kabupaten Sanggau Kalbar bekerja sama dengan Yayasan Pembina Penderita Celah Bibir dan Langit-langit (YPPCBCL) Bandung,melaksanakan kegiatan bakti sosial Operasi Bibir Sumbing dan Celah langit-langit yang kedua kalinya.Kamis (29/2/2024).

Kegiatan baksos gratis ini merupakan kegiatan yang memiliki nilai-nilai positif bagi masyarakat Kalbar dan patut di apresiasi.Dan rumah Sakit Parindu inilah satu-satunya yang di gandeng oleh yayasan Pembina Penderita Celah Bibir dan Langit-langit (YPPCBCL) untuk bekerja sama menggelar operasi sumbing bibir dan sumbing langit-langit gratis,hal ini sebagai bentuk wujud kepedulian dan perhatian terhadap para penyandang bibir sumbing dan sumbing langit-langit di Provinsi Kalbar.

Baca juga:Ketua Komisi C DPRD Landak Mewakili Ketua DPRD Landak Hadiri Rapat Koordinasi Persiapan Rekapitulasi dan Penetapan Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pemilihan Umum Tahun 2024 di Tingkat Kabupaten Landak

Dan adapun tim Nakes operasi bibir sumbing tersedia dari yayasan YPPCBCL itu sendiri,di antaranya,Drg.Ida Ayu Astuti Sp.BM,Drg M Syaifrudin Hak,Sp.BM,Drg.Farah Asnely P,Sp.BM,Drg,Yuli Indrawati,SP,BM,Drg.Wily Winardi,Sp.BM,Drg.Selviana Wati Fobia,Sp.BM,Dr,Budiana Rismawan,Sp.An,Dr.Elfira Teresa Anugrah,dan Dr.Nuraeni Fuji Lestari.Sementara jumlah pasien yang ikut Operasi gratis ini berjumlah 40 peserta.

Menurut dr. Mislaini Matondang selaku Direktur Rs Parindu kabupaten Sanggau melalui dr Syafitria Rahmadani selaku ketua panitia,ia menjelaskan bahwa Rs Parindu Adakan Baksos Bibir Sumbing Gratis ini bekerja sama dengan Yayasan Pembina Penderita Celah Bibir dan Langit-langit (YPPCBCL) Bandung.

Baca juga:PTPN XIII dan Kejaksaan Negeri Landak Tandatangani Kesepakatan MoU.

Baca juga:Baksos Bibir Sumbing di RS Parindu Bekerja Sama Dengan (YPPCBCL) Bandung.

“Ya,kegiatan Baksos ini bekerja sama dengan rumah sakit parindu PT KMN dan Yayasan Pembina Penderita Celah Bibir dan Langit-langit (YPPCBCL) Bandung,dan adapun tujuannya baksos tersebut yakni, memberikan pelayanan yang terbaik, bermutu dan profesional terutama bagi masyarakat yang kurang mampu,dan sebagai bentuk kepedulian RS parindu terhadap penderita kasus bibir sumbing dan celah langit,” kata dr.Syafitria Rahmadani ini.

“Dalam kegiatan baksos ini,kita tidak mempersulit para pasien,cukup pasien tersebut melengkapi syarat-syarat,di antaranya foto copy KTP dan KK,dan target pasien yang akan di operasi bibir sumbing dan Celah langit-langit saat ini berjumlah kurang lebih 40, peserta 33 bayi dan anak-anak di tambah  7 peserta dewasa,dan sedangkan di bulan Maret tahun 2023 sebelumya kita mengadakan operasi bibir sumbing gratis sebanyak 21 peserta,”ujarnya dengan ramah.

Baca juga:Rumah Sakit Parindu Melaksanakan Survei Akreditasi Oleh LARSI.

Dan Tambahnya lagi,”Kegiatan bakti sosial ini melibatkan sejumlah dokter yang mumpuni di bidangnya,dan harapan saya kegiatan baksos ini menjadi kegiatan rutin di RS parindu tiap tahunnya,”jelasnya ke pada media.

Penulis: Sumianto.

 

 

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Comments are closed.