Saturday 27th April 2024

Maksimalkan PPKM,Babinsa bersama Polsek Menjalin dan Satgas Covid-19 Gencarkan Operasi Yustisi Disiplin Prokes

 

 

 

Landak.Tangkalnews-Babinsa Koramil 06/Menjalin, Serda Barus bersama Polsek dan Satgas Covid-19 melaksanakan Operasi Yustisi pengawasan kepatuhan masyarakat dalam menggunakan protokol kesehatan di Jalan Raya Menjalin, Kecamatan Menjalin Kabupaten Landak, Senin(26/7/2021).

Hal itu bertujuan sebagai upaya dalam meminimalisir penyebaran virus dan menekan Covid-19 agar tidak semakin meluas.

Baca juga:Babinsa Koramil 08 Mandor Cek Posko PPKM Skala Mikro di Desa Binaan

Terkait hal itu, Serda Barus menerangkan, dalam kegiatan Operasi Yustisi disiplin prokes juga melakukan pembagian masker.

“Pembagian masker dalam rangka PPKM Mikro di Jalan Raya Menjalin,” ujar Serda Barus.

Baca juga:Babinsa Mandor bersama Polsek Laksanakan Operasi Yustisi di Depan Polsek Mandor

Serda Barus melanjutkan, Melalui pantauan di lapangan, masih terlihat ada beberapa warga yang tidak menggunakan masker saat keluar rumah.

“Akibatnya, Tim Satgas memberikan tindakan berupa sosialisasi dan edukasi mengenai pentingnya protokol kesehatan”,ucapnya.

Baca juga:Kapolsek Menjalin Adakan Apel PPKM Skala Besar Serta Pemberian Bansos Di-Wilayah Polsek Menjalin

Serda Barus menyebut, selain itu para warga yang tidak menggunakan masker diminta supaya memakai masker jika ingin melanjutkan perjalanan.

“Kita membagikan masker sebanyak 65 buah kepada warga yang tadi terkena Operasi petugas di wilayah Kecamatan Menjalin,” pungkas Serda Barus.

Sementara itu, Kapolsek Menjalin, Iptu Burhan Nudin,Sh dalam pemaparannya berharap, agar warga di Kecamatan Menjalin dapat terus menerapkan protokol kesehatan.

“Kegiatan tersebut alhamdulillah selesai dalam keadaan aman, berjalan lancar dan tertib,” tutup Kapolsek Iptu Burhan Nudin.

Penulis:(1201-06)

Editor:Sumianto

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Comments are closed.