Saturday 27th April 2024

Selalu Peduli Perkembangan Desa Binaan,Babinsa Menjalin Komsos dengan Kades

 

 

 

Landak.Tangkalnews–Babinsa Koramil 06/Menjalin Kodim 1201/Mempawah Serda Barus melaksanakan komunikasi sosial (komsos) dengan Kepala Desa di Kantor Desa Raba, Kecamatan Menjalin , Kabupaten Landak,Sabtu(18/7/2021).

Dengan komsos tersebut Babinsa diharapkan dapat mengetahui tentang kondisi sosial masyarakat di wilayah teritorialnya. Sekaligus, dengan komsos Babinsa mendapatkan data dan fakta sebagai penunjang tugas kewilayahan.

Baca juga:Vaksin Sebagai Upaya Melengkapi Perlawanan Covid 19

Serda Barus mengatakan, selaku Babinsa setempat, bahwa pihaknya melakukan komsos dengan Pemerintahan Desa Raba kali ini dalam rangka mengetahui kondisi masyarakat di masa pandemi Covid-19.

“Kali ini kita melaksanakan komsos untuk mengetahui situasi dan kondisi masyarakat Desa Raba semenjak merebaknya virus corona,” ujar Serda Barus.

Baca juga:Ajak Warga Tingkatkan Keamanan Dan Ketertiban, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Menjalin Anjangsana ke Desa Binaan

Menurutnya, informasi tentang kondisi masyarakat sudah menjadi kewajibannya sebagai Babinsa.

“Kami harus tahu perkembangan situasi wilayah binaan mulai dari jenis kegiatan maupun kendala yang terjadi di desa binaan, sehingga bersama-sama mencari solusinya,” terangnya.

Baca juga:Kapolsek Sengah Temila Gelar Pendistribusian Bansos Secara Serentak

Sementara itu, Suparda Kepala Desa Raba berterimakasih atas kunjungan Babinsa. Ia menilai, bahwa Babinsa selalu peduli dengan perkembangan Desa Raba

“Babinsa peduli dengan desa kami, mulai dari penanganan antisipasi penularan virus corona, bahkan membantu untuk kelancaran berbagai jenis kegiatan yang dilaksanakan di Desa Raba,” ungkapnya.

Penulis:(Mph1201)

Editor:Sumianto

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Comments are closed.