Saturday 27th April 2024

Koramil Mempawah Hulu Instruksikan Babinsa Cek Data Covid-19 di Posko PPKM

Karangan ,Tangkalnews – Komandan Kodim 1201/Mph,melalui Danramil 07/Mempawah Hulu, memerintahkan agar para Babinsa mengecek sekaligus bersinergi dengan perangkat desa setempat di Posko PPKM, Senin (26/7/2021)

Hal tersebut berkaitang dengan penyebaran Covid-19 yang sampai saat ini masih ada. Segala upaya pemerintah mulai dari himbauan pembagian masker dan sampai saat ini yang masih berlangsung adalah dengan suntik vaksin secara serempak seluruh Indonesia atensi dari Pemerintah Pusat.

Baca juga:Arti Penting Suntik Vaksin Covid 19 Bagi Warga Desa Banying

Disediakan untuk masyarakat 1.000 vaksin per harinya, untuk mengetahui perkembangan grafik penyebaran Covid-19, sekaligus juga untuk memantau masyarakat yang sudah sembuh dari Covid-19.

Dandim 1201/Mph, Letkol Inf. Dwi Agung Prihanto, melalui Pj Danramil, menyampaikan, peran para Babinsa yang berada di Koramil Koramil jajaran sangat dibutuhkan guna memastikan data yang yang benar serta kecocokan dengan situasi dilapangan.

Baca juga:Babinsa Koramil 08 Mandor Cek Posko PPKM Skala Mikro di Desa Binaan

“Untuk melaksanakan hal tersebut,Babinsa Mempawah Hulu,Sertu Hb Waratmojo menyambangi ke Posko PPKM Desa Tunang Kecamatan Mempawah Hulu, Kabupaten Landak, guna melihat data Covid-19 kata,” Pj Danramil Serma Andut.

Lanjutnya, dari data yang ada secara umum untuk Desa Tunang, dalam kondisi zona hijau dan dari data juga bisa dilihat secara umum penanganan terhadap warga masyarakat sudah dilaksnakan dengan baik sesuai SOP.

Selain itu, tambahnya,Babinsa juga memberikan himbauan kepada masyarakat agar tetap menerapkan protokol kesehatan dengan 5M yaitu wajib memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, mengurangi mobilisasi dan menghindari kerumunan.

Kepala Desa Tunang Imus, menambahkan semoga dengan kesinergian dalam upaya memutus penyebaran mata rantai Covid-19 sampai tingkat Desa ini semakin dapat menekan laju perkembangan penyebaran Covid-19.

Penulis:(1201-07)

Editor:Sumianto

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Comments are closed.