Saturday 27th April 2024

Rutin Samapta Polsek Sengah Temila Laksanakan Operasi Yustisi Depan Mako

Sengah Temila,TangkalNews – Polsek Sengah Temila, Upaya dalam penertiban protokol kesehatan terus dilakukan oleh jajaran Polsek Sengah Temila Polres Landak.

Operasi Yustisi kali ini di pimpin oleh Ps SPKT Aiptu Junjung Simorangkir bersama anggotanya terjun langsung melaksanakan operasi yustisi di jalan raya depan Mako, Minggu (9/1/2022). Pagi

Kapolsek Sengah Temila Ipda Yulianus Van Chanel melalui Ps SPKT Aiptu Junjung Simorangkir mengatakan bahwa dalam operasi yustisi penertiban masih ada warga yang didapati tidak menggunakan masker saat berkendara dan beraktifitas sehari-hari di masa pandemi Covid-19 ini.

“Maka dari itu, kami memberikan peringatan persuasif agar masyarakat dapat memahami pentingnya Protokol Kesehatan,” kata Aiptu Junjung Simorangkir

Ia menjelaskan, pihaknya tak henti-hentinya melakukan sosialisasi tentang pentingnya Protokol Kesehatan dalam upaya memutus mata rantai virus corona.

Untuk itu tindakan sosial yang diberikan kepada masyarakat yang tidak mematuhi protokol kesehatan yakni memutar balik arah kendaraannya.

“Ada tiga orang yang terjaring razia tak patuhi prokes dan tidak memakai helm kita perintahkan putar balik arah,” ujarnya.

Pihak kepolisian tidak akan berhenti, tambah Aiptu Junjung Simorangkir walaupun hari libur kita tetap melaksanakan operasi yustisi guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Sumber: Humas

Editor: TangkalNews

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Comments are closed.