Saturday 27th April 2024

Pemkab Landak Menyelenggarakan Acara Ramah Tamah, Makan Baranje’ dan Fashion Show Peringatan HUT Ke-24 Pemkab Landak

 

LANDAK,Tangkalnews .com– Pemerintah Kabupaten Landak menyelenggarakan Acara Ramah Tamah, Makan Baranje’ dan Fashion Show dalam rangka Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-24 Pemerintah Kabupaten Landak, di Aula utama Kantor Bupati Landak. Kamis, (12/10/2023).

Hadiri PJ Bupati Landak Samuel, SE,.M.Si Anggota DPR RI Komisi II Drs. Cornelis,.MH, Perwakilan PJ Gubernur Kalbar, Forkopimda Landak, Bupati/Walikota Se-Kalbar/Pejabat yang Mewakili, Anggota DPRD Landak, Dirut Bank Kalbar, Direktur IPDN Kampus Kalbar, Para Kepala OPD, ASN Dilingkungan Pemerintah Kabupaten Landak, Tokoh Masyarakat, Camat Se-kabupaten landak, Para Kepala Desa, Lembaga Keuangan Serta Undangan Lainnya

Dalam Kesempatan tersebut Samuel menyampikan bahwa Pembentukan Kabupaten Landak melalui proses yang tidak mudah dan melalui perjuangan yang panjang pula, periode tahun 1957 sampai dengan tahun 1970 disuarakan aspirasi masyarakat yang diprakarsai oleh tokoh masyarakat dan kaum cendikiawan mencita-citakan pembentukan sebuah daerah otonom, isu pembentukan Kabupaten Landak digaungkan kembali pada tahun 1985 sejak disahkannya wilayah kerja pembantu Bupati Pontianak wilayah Ngabang.

“Usulan pemekaran wilayah Kabupaten Landak menemui titik terang setelah mendapatkan usul dari DPRD daerah tingkat II pontianak dan menjadi bahan pada sidang DPRD dan DPR RI yang di era reformasi menjadi perhatian khusus yang puncaknya melalui pengesahan undang-undang nomor 55 tahun 1999 menjadi keabsahan pembentukan kabupaten landak,” terang Samuel.

Lebih lanjut Samuel menjelaskan bahwa berdasarkan rentetan waktu dan tahap-tahap yang panjang tersebut tergambar jelas bagaimana totalitas, semangat kerja dan perjuangan serta kerjasama intens baik dari legislatif dan eksekutif serta dari setiap unsur yang memiliki andil penting sesuai dengan tugas dan fungsinya masing-masing yang dampak positifnya dapat kita rasakan hingga saat ini, hal ini yang kita perlukan dewasa ini sebagai tonggak penerus untuk melanjutkan perjuangan para pendahulu berde dengan berkomitmen untuk membangun kabupaten landak tercinta ini sesuai dengan profesi kita masing-masing.

“Pada hari ini Kabupaten Landak genap berusia 24 tahun, yang jika di analogikan dengan individu manusia telah tumbuh dewasa dan sedang dalam masa produktif baik dalam pola pikir, perilaku dan tindakan. untuk itu peringatan hari ulang tahun ini bukan sekedar ceremonial belaka namun lebih dari itu mari kita jadikan momentum untuk lebih meningkatkan semangat dan integritas serta bersinergi untuk bekerja sama sehingga dapat mewujudkan kabupaten landak yang lebih mandiri, maju dan sejahtera,” jelas Samuel.

Selama kurun waktu 24 tahun ini Kabupaten Landak telah mengalami kemajuan dan perkembangan yang cukup pesat baik melalui pertumbuhan ekonomi, Sambung Samuel, pendapatan perkapita daerah, penurunan angka kemiskinan serta peningkatan indeks pembangunan manusia hal ini dapat tercapai bukan hanya berkat usaha pemerintah saja melainkan karena kerjasama yang terjalin baik dari berbagai pihak.

“Dua tahun terakhir banyak prestasi yang di raih oleh pemerintah kabupaten landak baik ditingkat nasional, regional maupun daerah. terakhir bulan lalu kita mendapatkan penghargaan dari presiden republik indonesia, bapak ir. joko widodo atas prestasi pengendalian inflasi terbaik di wilayah kalimantan,” ucap Samuel.

Ia menyampikan prestasi-prestasi yang diperoleh ini tentu tidak terlepas dari hasil pelaksanaan program dan kegiatan pembangunan dari berbagai sektor baik pendidikan, kesehatan, pertanian dan lainnya serta dukungan dari seluruh lapisan masyarakat.

“Tahun ini kita memasuki tahapan tahun politik dimana tahun 2024 di bulan februari akan diadakan pemilihan umum untuk memilih presiden republik indonesia, anggota dewan perwakilan rakyat republik indonesia, anggota dewan perwakilan daerah perwakilan kalimantan barat, anggota dewan perwakilan rakyat dearah provinsi kalimantan barat dan anggota dewan perwakilan rakyat daerah kabupaten landak dan di bulan november akan dilaksanakan pemilihan kepala daerah kabupaten landak,” tuturnya.

Tidak Lupa Samuel menghimbau kepada seluruh aparatur sipil negara yang mengabdi di Kabupaten Landak agar menjaga netralitas dan mensukseskan seluruh tahapan pemilu dan pilkada tahun 2024.

“Kepada seluruh lapisan masyarakat kabupaten landak kami menghimbau agar menggunakan hak politiknya dengan baik sesuai dengan amat peraturan perundang-undangan yang berlaku dan tetap menjaga kondusifitas daerah yang aman, tentram dan tertib,” tutup Samuel.

Penulis Kominfo landak.

Editor:Sumianto 

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Comments are closed.