Friday 29th March 2024

Satgas Covid-19 Kecamatan Kuala Behe Melakukan Rapat Koordinasi Penanganan Kasus Covid-19

 

 

KUALA BEHE.Tangkalnews – Bertempat di aula kantor camat Kuala Behe satgas Covid-19 Kecamatan melakukan rapat koordinasi dengan Satgas Covid-19 Desa Kuala Behe membahas pemberlakuan karantina bagi warga dusun Nyawan Desa Kuala Behe, Senin (31/05/2021) Siang.

Adanya kasus baru terkonfirmasi Covid-19 di Dusun Nyawan Desa Kuala Behe Kecamatan Kuala Behe tersebut berawal dari banyaknya warga dusun Nyawan yang mengeluhkan kesehatan seperti hilangnya indera penciuman, kemudian pada hari Minggu tanggal 23 Mei 2021 oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Landak dan Puskesmas Kuala Behe, sebanyak 60 Orang Warga Dusun Nyawan dilakukan Tracing dan Swab dengan metode real time polymerase chain reaction (RT-PCR).

Baca juga:Polsek Sengah Temila Dampingi Puskesmas Pahauman Tracing Kasus Suspect di Dusun Ubah

Data yang diperoleh dari Satgas Covid-19 Kecamatan Kuala Behe dengan hasil kasus konfirmasi baru covid-19 terhadap 60 warga dusun Nyawan yang dilakukan Tracing dan Swab sebanyak 44 orang warga Nyawan Terkonfirmasi Covid-19 dengan ciri-ciri orang tampa gejala (OTG).

Satgas Covid-19 Kecamatan Kuala Behe mendapati data tersebut kemudian mengambil langkah, Melakukan penutupan rumah ibadah dan sekolah, Pemberlakuan pembatasan Kegiatan masyarakat, melakukan lock down di Dusun Nyawan, karantina mandiri kepada konfirmasi Covid-1, melakukan 3T, pengawasan Protokol Kesehatan 5M, selama 14 hari Karantina di Dusun Nyawan Desa Kuala Behe.

Baca juga:Tracing dan Vaksinasi Dikawal Ketat Babinsa Koramil Sengah Temila

Kapolsek Kuala Behe Ioda Rinto S.Sos S.H, Dalam Rapat Koordinasi tersebut menyampaikan bahwa ini merupakan salah satu pembelajaran dan juga mengingatkan kita untuk selalu menerapkan protokol kesehatan 5M dalam aktivitas sehari-hari.

“Ini merupakan pembelajaran bagi kita semua agar selalu mematuhi Protokol Kesehatan 5M dalam setiap kegiatan dan kami dari Polsek Kuala Behe yang merupakan bagian dari satgas Covid-19 Kecamatan akan senantiasa mengingatkan dan melakukan pendisiplinan kepada masyarakat” ucap Kapolsek Kuala Behe Ipda Rinto S.Sos S.h.

Penulis: Humas Polsek

Editor:Sumianto

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Comments are closed.