Sengah temila,Tangkalnews.com-Bertempat di Kantor Desa Sebatih Dusun Sebatih Desa Sebatih Kecamatan Sengah Temila Kabupaten Landak telah di laksanakan kegiatan Penyaluran Bantuan Kemanusian Polda Kalimantan Barat Peduli Bencana Banjir.jumat (6/2/2025).
Hadir kegiatan tersebut di antaranya,Kapolres Landak AKBP Siswo Dwi Nugroho, S.H, S.I.K,Ketua Bhayangkari Cabang Polres Landak Ny. Indry Siswo,Kapolsek Sengah Temila AKP Zulianto,Pengurus Bhayangkari Cabang Polres Landak,Kades Sebatih Petrix Heriadi, S.Pd,Kepala Puskesmas Pahauman di Wakili Kapustu Kuala Sengah Stepanus Eko, A.Md. Kep dan Perangkat Desa Sebatih.
Dalam kegiatan ini,Kapolres Landak beserta Ketua Bhayangkari Cabang Polres Landak melaksanakan Tatap muka bersama Kades Sebatih, Kapolsek Sengah Temila,Pihak Puskesmas Pahauman.
Menurut Kapolsek Sengah temila AKP Zulianto,ia membenarkan bahwa hari ini pihaknya mendampingi Kapolres landakAKBP Siswo Dwi Nugroho, S.H, S.I.K,Ketua Bhayangkari Cabang Polres Landak Ny. Indry Siswo,menyaluran Bantuan Kemanusian Polda Kalimantan Barat Peduli Bencana Banjir Kapolres Landak kepada Kades Sebatih.
“Polda Kalbar melaksanakan kegiatan Bantuan Kemanusian Polda Kalimantan Barat Peduli Bencana Banjir melalui polres landak,Dan adapun Bantuan Kemanusian Polda Kalimantan Barat Peduli Bencana Banjir yang antara lain,Beras sebanyak 100 karung dengan berat perkarung 5 Kg,Indomie Instan 35 Dus,Makanan Tambahan Balita 6 Dus dan Makanan Tambahan Ibu Hamil 1 Dus,”kata AKP Zulianto.
Penulis:Sumianto
No Responses