Wednesday 24th April 2024

Seluas 124,5 H Lahan Kebun PTPN XIII Kembayan di Replanting

 

Kembayan.TangkalNews-Manajemen PTPN XIII kebun
Kembayan kabupaten Sanggau melaksanakan kegiatan peremajaan (Replanting) kebun kelapa sawit di abdeling satu dusun Sanjan desa Pandan sembuat kecamatan tayan hulu.

Dengan umur tanaman kelapa sawit yang sudah banyak di kisaran 25-27 tahun ke atas,tentu saja memerlukan peremajaan dan menjadi hal yang wajib.

Menurut manajer PTPN XIII kebun kembayan Tumpal HSM Butar-Butar,ia menjelaskan,tanaman kelapa sawit yang sudah di atas 27 tahun,wajib di Replanting,dan pihak PTPN XIII melakukan replanting pertama di abdeling satu.Jumlah yang di replanting tersebut berjumlah 124,5 Hektar.

“Ya umur kebun kelapa sawit kebun kembayan ini sudah cukup tua,dan manajemen PTPN XIII mulai tahap melaksanakan replanting, fokus replanting ada di abdeling satu,”kata Tumpal HSM Butar-Butar ini.Selasa (16/8/2022).

Ia juga mengatakan,sebelum tahapan replanting,pemangku adat setempat terlebih dahulu melaksanakan prosesi adat (baremah) di lokasi replanting,dan setelah melaksanakan ritual adat,pihak manajemen PTPN XIII melakukan kegiatan replanting kelapa sawit.

Dan adapun yang hadir dalam replanting ini,muspika kecamatan tayan hulu, ketua DAD tayan hulu,kades pandan sembuat,kades Kelompu,temenggung dan tokoh adat kewilayahan,pimpinan PTPN XIII dari kantor Direksi,Kabag tanaman,Inspektorat untuk wilayah Kalbar,manajer PMO PTPN XIII, manajer kebun kembayan,dan seluruh Asisten kebun kembayan.

Penulis:Sumianto

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Comments are closed.